bagi masyarakat Indonesia, TAKJIL mengarah pada jenis makanan kecil untuk berbuka puasa. Meski arti sebenarnya adalah "menyegerakan (berbuka)."
December 19, 2014
: 4 porsi

* ½ buah Bawang bombay, kupas + rajang
* 2 buah Nugget (aku pake Nugget Ayam CH*MP), iris kecil
* 1 sdm Margarin, untuk menumis
* 1 sdm Saus tiram
* 4 butir Telur
* ½ sdm Gula
* ½ sdt Garam
* Lada halus secukupnya
* ½ buah Wortel gendut, kupas + iris dadu kecil
* Daun seledri, cuci + rajang
* ½ buah Jagung manis, sisir
* Mayonaise + saus tomat + keju parut, untuk topping

1. Tumis irisan bawang bombay + nugget hingga harum. Tambahkan saus tiram, aduk + masak bentar. Matikan api. Sisihkan
2. Kocok telur, beri gula + garam + lada. Aduk, sisihkan
3. Masukkan irisan wortel + seledri + jagung ke dlm wajan berisi tumisan tadi. Aduk rata dan tata menyebar ke seluruh permukaan wajan.
4. Tuangkan kocokan telur merata ke dalam wajan. Tutup wajan dan masak dengan api kecil hingga matang. Balik frittata bila perlu, agar kedua permukaan matang. Angkat
5. Sajikan hangat dengan topping keju parut + saus tomat + mayonaise. SIAP DEH ! ^__^

Fritata itu adalah masakan Italia berupa adonan telur yang bisa diisi dengan berbagai bahan tambahan, misal : daging, sayuran, keju atau pasta.
Bahasa kerennya "telur dadar", xixi.
Disini aku beri topping saus mayo + saus tomat + keju. Hasilnya mak nyuss !!! lebih nikmat daripada ngga pake topping sama sekali.

SELAMAT MENCOBA ! (ˆoˆ)/

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Leave A Reply