bagi masyarakat Indonesia, TAKJIL mengarah pada jenis makanan kecil untuk berbuka puasa. Meski arti sebenarnya adalah "menyegerakan (berbuka)."
September 12, 2011
: 5 porsi


* 1 buah Brokoli, buang batangnya + iris per kuntum
* ½ buah Paprika hijau, iris dadu
* ½ buah Bawang bombay, iris besar2x
* 4 buah Sosis, iris2x
* 1½ sdm Saos BBQ (botolan)
* 1 sdm Kecap manis
* 6 siung Bawang merah, rajang tipis
* 4 siung Bawang putih, rajang tipis
* 1 sdm Margarin, untuk menumis
* Garam + gula + lada bubuk secukupnya


1. Tumis bawang merah + bawang putih dengan margarin, hingga harum
2. Masukkan sosis + bawang bombay. Masak hingga sosis berubah warna + bombay agak layu
3. Tambahkan saos BBQ + kecap manis, aduk. Beri garam + gula + lada bubuk, cicipin sampai rasa pas di lidah
4. Masukkan brokoli, aduk rata. Setelah dirasa matang dan brokoli ngga layu, angkat. Siap deh!


Gara2x pernah makan menu ini pas sarapan di Regent's Park - Malang lebaran barusan, jadi kepengen deh masukin ke jadwal menu bulanan :D. Pasangannya sama Telur Bumbu Petis. Sedaaaphh!


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Leave A Reply