bagi masyarakat Indonesia, TAKJIL mengarah pada jenis makanan kecil untuk berbuka puasa. Meski arti sebenarnya adalah "menyegerakan (berbuka)."
September 12, 2011
: 5 porsi


* 2 gelas besar Air matang
* 4 butir Kapulaga, memarkan
* 1 sachet Teh hijau celup
* 200 mL Susu cair putih (kotak)
* 5 sdm Gula pasir
* 2 sdm Susu kental manis (coklat)
* Es batu secukupnya
* 2 buah Gelas besar bergagang


1. Rebus kapulaga + air. Didihkan
2. Masukkan teh celup. Tunggu sampai warna teh keluar semua (pekat)
3. Tambahkan susu cair + gula + susu kental manis. Aduk rata bentar, angkat
4. Saring + pindahkan ke salah satu gelas hingga menjelang penuh. Tuangkan campuran tadi ke gelas besar satunya. Ulangi beberapa kali sampai permukaan berbusa
5. Sajikan di gelas, ditambah es batu. Siap deh!


Aroma kapulaga memang bikin rasanya jadi beda! Agak sejuk sperti mint gitu. Dibanding sekedar teh campur susu :D
Oya, kapulaganya kemaren beli di GIA*T pas jalan2x ke area bumbu dapur giling. Sebungkus kecil harganya 3rb'an (termasuk mahal ngga sih?!)


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Leave A Reply