bagi masyarakat Indonesia, TAKJIL mengarah pada jenis makanan kecil untuk berbuka puasa. Meski arti sebenarnya adalah "menyegerakan (berbuka)."
October 25, 2011
: 5 porsi


* ½ balok panjang Tempe, bagi 3 melebar
* Tepung goreng instan secukupnya
* Minyak goreng
* 3 siung Bawang merah, kupas + rajang
* 2 siung Bawang putih, kupas + rajang
* 4 buah Cabe merah, buang tangkai
* 3 buah Cabe rawit merah, buang tangkai
* 1 buah Tomat, iris dadu
* ½ blok Terasi udang (sachet)
* Gula + garam secukupnya


1. Balur tempe dengan tepung, goreng kering. Sisihkan
2. Tumis bawang merah + bawang putih + cabe merah + cabe rawit + tomat + terasi, hingga layu. Angkat + pindah ke cobek
3. Beri gula + garam. Uleg sampai halus, lalu tumis lagi di wajan teflon. Tambahkan sedikit minyak goreng, aduk. Angkat + pindahkan ke cobek
4. Ambil tempe goreng, tekan2x pake uleg'an sampai penyet + pecah. Sambil balurkan sambal ke bagian atas tempe. Siap deh!


Mendadak aja pengen bikin tempe penyet, untuk penyeimbang menu di meja :D
Sambalnya ngga pedes, biar mbWulan juga bisa makan

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Leave A Reply